Babinsa Kembangbahu Bersama UPT Puskesmas Lakukan Fogging Cegah DBD

    Babinsa Kembangbahu Bersama UPT Puskesmas Lakukan Fogging Cegah DBD

    Lamongan, - Babinsa Koramil Kembangbahu bersama Unit Pelaksana Teknis (UPT) Puskesmas Kembangbahu melaksanakan kegiatan fogging atau pengasapan di sejumlah wilayah Desa Kedung Megarih, Jumat (27/12/2024).

     

    Langkah itu dilakukan untuk mencegah penyebaran Demam Berdarah Dengue (DBD) yang kerap meningkat di musim penghujan.

     

    Kegiatan fogging dilakukan di beberapa titik yang menjadi lokasi potensial berkembangnya nyamuk Aedes aegypti, seperti pemukiman warga, saluran air, dan tempat-tempat yang rawan genangan.

     

    Babinsa Sertu Lukman yang memimpin kegiatan tersebut menyampaikan pentingnya pencegahan dini untuk melindungi masyarakat dari ancaman penyakit DBD.

     

    “Kami berkolaborasi dengan UPT Puskesmas Kembangbahu untuk melakukan fogging di daerah rawan. Selain itu, kami juga mengedukasi masyarakat tentang pentingnya menjaga kebersihan lingkungan, ” ujar Sertu Lukman.

     

    Kegiatan ini menunjukkan peran aktif Babinsa dan tenaga kesehatan dalam menjaga kesehatan masyarakat. “Dengan sinergi dan kesadaran bersama, ancaman DBD dapat ditekan dan masyarakat dapat hidup lebih sehat, ” tandasnya. (*)

    Riansyah

    Riansyah

    Artikel Sebelumnya

    Koramil Ngimbang Gelar Penanaman Padi Bersama,...

    Artikel Berikutnya

    Anggota Koramil Laren Bersinergi dalam Perbaikan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Dandim 1714/PJ Dampingi Pj Bupati Puncak Jaya Tinjau Langsung Jalan Longsor di Distrik Kalome
    Kadivhumas Berikan Pin Brivet Kepada 10 Taruna Akpol Dengan Nilai Sertifikasi Kehumasan Terbaik
    Panglima TNI Pimpin Sertijab 9 Jabatan Strategis di Lingkup Mabes TNI
    Polda Metro Jaya Panggil Empat Pengurus PWI Pusat, Ungkap Dugaan Penggelapan Dana oleh Hendri Ch. Bangun dan Sayyid Iskandar

    Ikuti Kami